Showing posts with label Smartphone Oppo. Show all posts
Showing posts with label Smartphone Oppo. Show all posts

Oppo F7 Mengandalkan Selfie Meluncur Akhir Maret?

Oppo F7 Mengandalkan Selfie Meluncur Akhir Maret?
e Smart Gadget – Pabrikan ponsel asal China kabarnya akan menghadirkan ponsel pintar penerus Oppo F5 yang disebut-sebut bernama ponsel Oppo F7 yang mengandalkan kemampuan selfie dan dilengkapi dengan berbagai fitur menarik termasuk memiliki kemampuan AI Beauty untuk mempercantik jepretan.

Ponsel pintar Oppo F7 kabarnya bakal melompati seri F6 untuk langsung beralih ke seri F7, yang menarik perhatian bagi pecinta selfie, pasalnya ponsel pintar Oppo F7 bakal hadir dengan kamera selfie beresolusi 25MP dan akan dilengkapi dengan berbagai fitur seperti AI, HDR, dan stiker augmented reality serta kemampuan AI Beauty yang tentunya akan mempercantik hasil jepretan kamera ponsel tersebut

Dari segi desainnya, bodi Oppo F7 kemungkinan akan terbuat dari bahan logam dan memiliki desain kaca 2,5D serta menarik perhatian mata dari penampilan Oppo F7 adalah “poni” yang menjorok ke dalam pada sisi layar atas yang terlebih dahulu telah diperkenalkan Apple melalui iPhone X dan kini seolah-olah pabrikan ponsel pintar latah ikut-ikutan menerapkan tampilan tersebut.

Untuk spesifikasi yang diusung oleh ponsel pintar terbaru besutan Oppo seperti bentang layar yang kemungkinan akan berukuran 6,2 inci dengan resolusi full HD+ (2.246 x 1.080 piksel). Untuk meningkatkan performanya boleh jadi akan mengusung chip MediaTek dengan CPU octa-core yang ditunjang dengan penggunaan RAM 4/6 GB dan media penyimpanan internal 64 GB serta masih dapat diperluas dengan penggunaan MicroSD.
 

Oppo F7 Mengandalkan Selfie Meluncur Akhir Maret?
Untuk ketersediaannya, kemungkinan akan diperkenalkan dan meluncur secara resmi di India pada 27 Maret mendatang.



Kemunculan Oppo R15 Hadir dengan Desain ‘Poni’

Kemunculan Oppo R15 Hadir dengan Desain ‘Poni’
 e Smart Gadget – Sepertinya pihak Oppo dalam waktu dekat ini akan menyiapkan senjata terbarunya untuk menggempur pasar ponsel pintar kelas menengah dan premium. Belum lama ini muncul penampakan dari ponsel terbaru Oppo yang dinamai dengan Oppo R15, yang ternyata ponsel ini mengusung desain ala iPhone X dengan gaya bezelless yang mempunyai poni pada bagian atas layar.

Walaupun pihak Oppo masih belum mengungkapkan informasi yang lebih detail ke publik, namun beredar informasi mengenai spesifikasi yang kabarnya bakalan diusung oleh ponsel Oppo R15. Ponsel ini akan mengandalkan dukungan layar berukuran 5,65 inci dengan resolusi Full HD+ dan aspek rasio kekinian, yaitu 18:9. Layar ponsel ini akan menggunakan teknologi panel IPS serta telah dilindungi oleh lapisan antigores dari Corning Gorilla Glass.

Menilik ke bagian dalamnya, ponsel pintar Oppo R15 akan diperkuat dengan prosesor octa-core dari chipset MediaTek Helio P60 dengan kecepatan hingga 2,2GHz dan ditunjang  dengan penggunaan memori RAM dengan pilihan sebesar 4GB atau 6GB, memori internal berkapasitas 32GB atau 64GB yang dapat diperluas melalui slot microSD serta didukung grafis dari Mali-G72 MP3 dan untuk mengoperasikannya, kabarnya ponsel terbaru Oppo ini menggunakan sistem operasi Android 7.0 Nougat, tetapi belum ada informasi apakah bakal mendapat upgrade ke Android 8.0 Oreo atau tidak.

Untuk mengabadikan gambar atau video, ponsel pintar Oppo R15 dibekali dengan dual kamera belakang dengan resolusi 16 megapiksel + 5 megapiksel, serta diperkuat fitur phase-detection autofokus dan LED flash. Pada bagian depan tersedia kamera dengan kekuatan tembak 20 megapiksel dan dilengkapi dengan fitur AI Beauty.

Untuk ketersediaan dan berapa harga jual dari ponsel Oppo R15 ini belum ada informasi resmi dari pihak Oppo, kita tungga saja kapan pihak Oppo akan memberikan informasi resmi.




Kehadiran OPPO A71 (2018) Bakal mengusung chipset Snapdragon 450?

Kehadiran OPPO A71 (2018) Bakal mengusung chipset Snapdragon 450?

e smart gadget : Setelah merilis ponsel Oppo A71 pada tahun lalu, kini pabrikan ponsel pintar asal China itu telah resmi mengumumkan kehadiran OPPO A71 versi tahun 2018. Ponsel Oppo seri  A keluaran terbaru ini membawa pembaruan dan telah mengalami peningkatan dari versi tahun lalu.

Ponsel pintar OPPO A71 (2018) hadir dengan prosesor Octa Core chipset Qualcomm Snapdragon 450 dan berkecepatan 1.8 Ghz yang memiliki kemampuan hemat daya sehingga baterai pun dapat bertahan lebih lama. Untuk menunjang performanya, ponsel terbaru Oppo ini membenamkan RAM masih sebesar 2GB, ukuran RAM-nya masih sama dengan versi tahun lalu serta menggunakan GPU Adreno 506.

Ponsel dengan bentang layar 5.2 inci TFT dan resolusi HD ini, mengusung kamera belakang 13MP dengan aperture f/2.2, sementara kamera depannya diperkuat sensor 5MP dengan bukaan aperture f/2.4. Untuk kamera ponsel OPPO A71 (2018) sudah dilengkapi dengan teknologi A.I.Beauty Recognition Technology yang mampu menghasilkan jepretan gambar lebih nyata dan mampu membedakan objek gambar laki-laki dan perempuan.





Untuk menjalankan ponsel dengan pilihan warna Gold dan Black ini menggunakan sistem operasi ColorOS 3.2 berbasis Android 7.1. sementara untuk daya tahannya dibenamkan baterai sebesar 3000 mAh dan penyimpanan internal sebesar 16GB.

Sementara ini, ponsel pintar OPPO A71 (2018) baru tersedia diluncurkan di Pakistan. Untuk ketersediaan di tanah air masih belum diketahui kapan akan meramaikan pasar ponsel Indonesia. Kita tunggu saja pengumuman resmi dari pihak Oppo

Oppo A83 Resmi Masuk Pasaran Indonesia Seharga?


Oppo A83 Resmi Masuk Pasaran Indonesia Seharga?
e smart gadget : Kehadiran ponsel pintar terbaru besutan Oppo di Indonesia pastilah menjadi kabar yang sangat ditunggu-tunggu bagi peminat ponsel yang berasal dari China tersebut. Ponsel pintar terbaru Oppo yang menyasar kalangan menengah terbarunya, yakni Oppo A83 resmi masuk pasar ponsel pintar Indonesia.
   
Dari tampilannya, Oppo A83 hadir dengan warna hitam, emas dan layar full screen dengan bentang layar 5.7 inci resolusi HD+ 1440 x 720 piksel. Selain itu, menariknya perangkat ini telah dilengkapi dengan fitur Face Unlock. Untuk bagian dalamnya, ponsel ini disematkan prosesor Helio P23, RAM 4GB ditambah penyimpanan internal 32GB yang dapat diperluas dengan menambahkan microSD dengan maksimal 256GB.

Ponsel dengan 2 slot nano SIMcard ini dipersenjatai kamera 13MP untuk kamera utamanya dan kamera depannya 8MP. Kabarnya, untuk kamera depan A83 ini telah disediakan teknologi A.I Beauty Recognition Technology, yang mampu memindai 254 titik wajah dan mempelajari wajah berdasarkan warna kulit, jenis kulit, usia dan jenis kelamin dan juga dapat memberikan hasil jepretan yang sangat nyata dan natural.




Untuk mendapatkan ponsel Oppo A83, secara resmi akan dijual di Indonesia yang bakalan tersedia mulai 6 Februari 2018 di toko–toko, ritel dan Oppo Store serta harus merogoh kocek seharga Rp. 2.999 juta.

Oppo F5 Versi Biru "Cantik" Yang Menyasar Kaum Hawa



Oppo F5 Versi Biru "Cantik" Yang Menyasar Kaum Hawa
e smart gadget : Beberapa waktu yang lalu, pihak Oppo telah menghadirkan ponsel Oppo F5 berwarna merah, kini pihak Oppo akan kembali merilis tiga ponsel Oppo F5 dengan varian yang berbeda. Salah satu dari ketiga ponsel pintar ini hadir dengan warna biru tua dan menjadi ponsel Limited Special Package.

Ponsel Oppo F5 berwarna biru ini akan menawarkan bonus "cantik" dan menyasar bagi kaum hawa. Bagi yang membeli ponsel edisi khusus ini, pihak Oppo akan memberikan bonus “cantik” berupa bonus lipstick warna chili red.

Pihak Oppo telah menggandeng brand kosmetik asal Canada, M.A.C dengan memberikan lipstick sebagai sarana untuk menarik pasar ponsel pintar yang menyasar kaum hawa. Karena ponsel ini edisi khusus, maka pihak Oppo akan bekerja sama dengan salah satu e-commerce untuk menjual Oppo F5 biru dalam jumlah dan waktu terbatas.

Untuk spesifikasinya, tidak ada perbedaan dengan Oppo F5 yang lain, hadir dengan layar yang memiliki aspek rasio 18:9 berbingkai tipis (bezel-less) beresolulsi FHD plus. Berjalan pada sistem operasi Android 7.1 Nougat, RAM 4 GB dan memori interal 32 GB, kamera belakang 16 megapiksel dengan bukaan f/1.8 serta baterai berkapasitas 3200 mAH.

Oppo R7 dan R7 Plus Meluncur Di Indonesia, Seharga?

Oppo R7 dan R7 Plus Meluncur Di Indonesia, Seharga?
e smart gadget : Pihak Oppo akhirnya secara resmi meluncurkan dua ponsel pintar teranyarnya di Indonesia, setelah sekian lama ramai diperbincangkan di dunia maya. Adapun kedua ponsel pintar besutan Oppo tersebut bernama Oppo R7 dan R7 Plus.

Sebagaimana yang diungkapkan oleh CEO Oppo Indonesia, yakni Jet Lee, yang menyebutkan bahwa dua produk teranyar Oppo ini adalah ponsel pintar dengan spesifikasi tinggi serta memiliki desain berestetika tinggi untuk memenuhi kebutuhan pasar perangkat mobile.

Kedua ponsel high-end yang merupakan dari keluarga seri R ini yang dihadirkan oleh pihak Oppo di tanah air, yang sama-sama memiliki spesifikasi seperti prosesor octa-core Snapdragon 615 berkecepatan 1.5 Ghz berteknologi 64-bit, yang ditunjang dengan penggunaan RAM 3GB, pemindai sidik jari. Tapi disayangkan, kedua seri ponsel pintas ini masih berjalan di atas sistem operasi Androidversi 4.4 KitKat.

Dari segi fotografi, keduanya menggunakan kamera utama berkekuatan 13MP, serta kamera depan sebesar 8MP, kamera Oppo R7 dan R7 Plus yang menggunakan sensor Sony IM278 sehingga diklaim mampu untuk merekam video Full HD(1080p) dan dapat mengambil gambar lebih baik, serta auto fokus yang cepat.

Lantas perbedaan kedua ponsel dengan body berbalut full metal unibodi ini apa? Ponsel pintar Oppo R7 dan R7 Plus memiliki perbedaan dalam hal ukuran dimensi layar, baterai dan memori internalnya. Ponsel Oppo R7 dibekali bentang layar seluas 5 inci dengan panel AMOLED, baterai berkapasitas 2.320 mAh dan memori internal 16 GB yang dapat diperluas dengan penggunaan slot micro SD hingga kapasitas 128 GB. Sedangkan saudaranya, ponsel pintar Oppo R7 Plus hadir dengan bentang layar seluas 6 inci dengan baterai berkapasitas 4.100 mAH serta memori internal 32 GB, yang dapat diperluas dengan penggunaan slot micro SD hingga kapasitas 128 GB. 

Bagi peminat untuk mendapatkan ponsel pintar Oppo R7 dan R7 Plus besutan Oppo ini,  sudah bisa diperoleh dipasaran jaringan distribusi Oppo di seluruh Indonesia. Smartphone Oppo R7 dijual seharga Rp 4,9 juta, sedangkan Oppo R7 Plus dijual seharga Rp 6,9 juta, apakah Anda berminat untuk mendapatkannya.
Protected by Copyscape Online Copyright Search