Kamera Sony RX10, Spesifikasi dan harga


Kamera Sony RX10, Spesifikasi dan harga
            e Smart Gadget. Sony kembali menghadirkan perangkat kamera terbarunya dari seri RX Cyber-shot.  Hadir dengan bekali sensor BSI CMOS  20,2 megapiksel, kamera terbaru Sony  ini menggunakan fitur sensor 1 inci, dengan sensor 1 inci, gambar yang dihasilkan umumnya memiliki gambar dengan kualitas bagus, ditambah dengan lensa yang mengesankan yaitu Zeiss 24-200mm yang mempunyai aperture konstan f/2.8, sehingga dihasilkan gambar dengan kualitas jempolan di kondisi pencahayaan apapun.  Selain itu pada kamera terbaru ini Sony juga mengandalkan penggunaan prosesor Bionz X, yang memiliki kecepatan 3 kali lebih tinggi dibandingkan pendahulunya.

            Kamera Sony RX10 selain bisa untuk membidik gambar, juga dibekali fitur mengambil video rekaman full HD 1080p pada kecepatan 60 atau 24 frame per detik (60fps / 24fps), full manual control, TruFinder XOLED XGA 05 inch 1.24mpix, hasil bidikan akan ditampilkan pada LCD 3 inci. Kamera ini juga dilengkapi dengan built-in WiFi, sehingga dapat melakukan remote shooting serta pengguna untuk mengirimkan file dari kamera ke perangkat PC ataupun smartphone yang dimilikinya. Mengenai harganya, di pasaran kamera Sony RX10 dibandrol seharga 1300 USD.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Protected by Copyscape Online Copyright Search