Ponsel Oppo 4G Mulai Dirakit di Indonesia April 2015

Ponsel Oppo 4G Mulai Dirakit di Indonesia April 2015

e smart gadget : Smartphone Oppo memang sudah cukup dikenal oleh masyarakat Indonesia. Ponsel pintar asal Negeri Tirai Bambu ini memang menjadikan Indonesia sebagai pasar terpenting bagi Oppo, tak heran jika pihak Oppo bakalan mendirikan pabrik Oppo yang berlokasi di Tangerang  yang akan mulai beroperasi pada April 2015 nanti. 

Ponsel Oppo yang akan dirakit di Indonesia adalah ponsel 4G, pihak Oppo sendiri menyambut baik proses tata ulang 4G di Indonesia dan mereka juga mendukung kebijakan pemerintah Indonesia.

Jajaran ponsel Oppo yang merupakan produk unggulannya serta telah mendukung 4G dan telah dirilis antara lain seperti smartphone Find 7, Find 7a, N3 dan R5. Produsen perangkat teknologi asal China ini telah mengucurkan dana hingga USD 30 juta untuk merealisasikan pabrik ponselnya di Tangerang, di tanah seluas 27.000 meter persegi pada 20 Desember 2014.

Pabrik Oppo yang pertama di luar negara asalnya ini dikabarkan akan beroperasi pada bulan April 2015 mendatang dan ditargetkan akan dapat memproduksi sekitar 500 ribu unit smartphone per bulan yang akan dijual untuk pasar dalam negeri.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

4 komentar

komentar
February 22, 2015 at 9:03 PM delete

ngiler sih pingin punya tapi ga ada uang

Reply
avatar
February 22, 2015 at 9:07 PM delete

mungkin harganya setara dengan Laptop Gaming kwkwkw

Reply
avatar
February 22, 2015 at 9:16 PM delete

kalo produksi lokal, harganya jauh lebih murah

Reply
avatar

Protected by Copyscape Online Copyright Search