e smart gadget : seperti yang diketahui bahwa perkembangan tekonologi didasari atas kebutuhan untuk memudahkan dalam menyelesaikan masalah, seperti penggunaan kamera thermal atau kamera pendeteksi panas ini, yang fungsinya sangat bermanfaat dalam maskapai penerbangan untuk mendeteksi struktur bagian yang lemah dalam rangkan pesawat, selain itu dalam industri keamanan, kesehatan dan banyak lagi.
Tetapi penggunaan kamera pendeteksi panas ini juga dapat digunakan dalam hal yang tidak pernah disangka sebelumnya, seperti penggunaannya untuk mendeteksi makhluk gaib atau hantu yang dimanfaatkan oleh kelompok pemburu hantu atau bahkan acara TV yang menayangkan penampakan makhluk astral.
Salah satu kamera thermal yang diproduksi oleh perusahaan asal Amerika yang bermarkas di Santa Barbara , California , yakni The Seek Thermal. Kamera The Seek Thermal berukuran kecil yang dapat dipakai pada smartphone iOS dan Android dengan cara mencolokkan langsung (plug-in) kamera tersebut pada smartphone (seperti gambar di atas), sehingga langsung terinstall aplikasi Seek Thermal secara otomatis.
Seperti yang disinggung di atas, kamera ini selain dapat digunakan untuk mendeteksi suhu juga dapat digunakan untuk mendeteksi makhluk astral. Dengan mendeteksi dan menghasilkan citra panas mulai dari suhu -40 derajat celcius hingga 330 derajat celsius, yang kemudian ditampilkan penampakannya pada layar smartphone dengan kualitas gambar resolusi 206 x 156 pixel atau 32.000 thermal pixel dengan mampu membaca perbedaan temperatur dalam jarak 300 meter.
Kamera asal Amerika Serikat ini memiliki bobot sangat ringan, sekitar 42 gram sehingga mudah digunakan untuk merekam sekitar dengan mampu bekerja maksimal, baik di siang hari atau malam hari. Untuk harganya sendiri kamera Seek Thermal dibanderol dengan harga USD250 atau sekira Rp3,15 juta. Apakah Anda tertarik untuk mendapatkannya.
Pojok Jualan
3 komentar
komentarini semacem teknologi infra red yak?
Replywih keren mrek hp ap tuh bro?
Replyiya hapenya keren, tp kurang jelas penampakannya xixixi,
Reply