e smart gadget : Menghadapi
persaingan penjualan perangkat teknologi, pihak Asus menghadirkan layanan toko
online Indonesia
untuk melebarkan pangsa pasarnya di Tanah Air. Bagi para peminat gadget buatan
Asus bisa membelinya melalui toko online resmi milik perusahaan tersebut, di http://store.asus.com/id yang baru saja
diresmikan.
Menurut Country
Product Group Leader Asus Indonesia, Juliana Cen, layanan toko online atau Asus
Store untuk Indonesia ini akan memberikan layanan antar gratis untuk 54 kota di
Indonesia untuk setiap pembelian di atas Rp 900.000, adapun daftar 54 kota yang
dimaksud, silahkan kunjungi di sini.
Juliana Cen
menambahkan, penjualan produk Asus tahun 2014 telah tercapai total penjualan
produk Asus sekitar 2 juta unit smartphone dan tablet, dan ingin menargetkan penjualan
produk Asus tahun 2015 mendatang di Indonesia hingga 8 juta unit, melalui toko
online ini.
Untuk tahap awal
ini, penjualan produk Asus hanya Zenfone 4, Zenfone 4S, Zenfone 5, Zenfone 6,
dan aksesori berupa cover flip. Namun kabarnya tahun depan akan ditambah produk
eksklusif lainnya yang akan dipasarkan di toko online ini. Untuk pembayarannya
dapat dilakukan lewat transfer bank atau kartu kredit Visa dan Mastercard.