e smart gadget : Pada minggu
terakhir bulan November yang lalu dilaporkan telah terjadi serangan peretas/
hacker pada salah satu server Sony Picture, selanjutnya Semua komputer yang
digunakan Sony Picture dilaporkan down.
Peretas atau
hacker yang menamai dirinya dengan #GOP atau Guardians of Peace juga memuat
ancaman yang berisikan. "Kami sudah memperingatkan Anda (Sony Picture),
dan ini baru permulaan. Kami akan terus melakukannya, sampai permintaan kami
dipenuhi. Kami telah memperoleh semua data internal perusahaan termasuk rahasia
dan rahasia atasan. Jika Anda tidak mematuhi, kita akan melepaskan Data yang
ditunjukkan di bawah ini untuk dunia (Bagian yang di blur)."
Terdapat lima film terbaru yang
belum dijadwalkan untuk rilis oleh Sony Picture telah tersebar di jejaring
situs Torrent. Kelima film yang tersebar ini dalam bentuk DVD ataupun Bluray.
Kelima film tersebut adalah 'Annie', 'Mr.Turner', 'Still Alice', 'To Write Love
On Her Arms', dan 'Fury'.
Awal dari
penyerangan ini, pihak Sony Pictures menduga bahwa serangan ini dilakukan oleh
hacker yang mewakili Korea Utara. Hal ini terjadi karena perilisan sebuah film
'The Interview', produksi Sony Pictures yang mengisahkan tentang rencana
pembunuhan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-Un.
Di dalam film
The Interview diceritakan dua orang jurnalis (dibintangi oleh Seth Rogen dan
James Franco) mendapat kesempatan langka untuk mewawancarai Kim Jong-Un (diperankan
oleh Randall Park), selanjutnya CIA merekrut Rogen dan Franco untuk menjadi
agennya, dan menugaskan mereka untuk membunuh Kim.
Walaupun sampai
sejauh ini ada kabar yang menyebutkan bahwa serangan ini terjadi karena telah
dibantu oleh karyawan Sony Picture, namun pihak Sony Picture belum memberikan
komentar lebih lanjut terkait serangan ini.