#SaveHajiLulung Mendunia di Twitter, Haji Lulung Pun Berterima Kasih

#SaveHajiLulung Mendunia di Twitter, Haji Lulung Pun Berterima Kasih

e smart gadget : Berawal saat kericuhan yang terjadi pada rapat mediasi antara Gubernur Ahok dengan DPRD Jakarta terkait APBD DKI, yang kemudian membuat tagar #SaveHajiLulung melejit menjadi trending topic dunia di Twitter pada Kamis 5/3/2015) malam yang lalu.

Isi dari #SaveHajiLulung adalah sindiran-sindiran yang bernada parody, gambar-gambar meme yang semuanya itu merujuk pada tindakan dan omongan politikus PPP tersebut  pada mediasi antara DPRD DKI dengan Gubernur Ahok terkait APBD DKI.
#SaveHajiLulung Mendunia di Twitter, Haji Lulung Pun Berterima Kasih
Sumber gambar: Detik
Yang menjadi alasan kenapa Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana alias Haji Lulung manjadi target para netizen sehingga mengundang respon sindiran di Twitter melalui tagar #SaveHajiLulung adalah saat perseteruan DPRD dengan Gubernur Ahok terus memanas. Ahok secara terang-terangan menolak usulan APBD 2015 yang diajukan DPRD DKI. Karena disinyalir adanya anggaran "siluman" senilai Rp 12,1 triliun dalam draft yang diajukan.

Dalam Rapat yang dimediasi oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tersebut, Ahok bertanya pada pejabat SKPD perihal anggaran siluman tersebut sesuai dengan pembahasan atau tidak. Sebelum pejabat SKPD menjawab, Haji Lulung langsung menyanggah pernyataan Ahok dengan mengatakan ‘setelah Bapak mengumpulkan lurah dan camat kemarin. Bapak bilang ke mereka, mana anggaran hasil pembahasan dan sesuai peraturan atau tidak’, pernyataan haji lulung ini berakhir dengan suasana panas dan pecah di penghujung mediasi di Kantor Kementerian Dalam Negeri tersebut. Anggota DPRD Jakarta yang termasuk di dalamnya haji lulung bersikukuh bahwa APBD yang benar merupakan APBD versi DPRD. Sedangkan Ahok berpendapat sebaliknya, sambil menyatakan adanya 'dana siluman' yang memuat anggaran UPS di APBD DKI.

Berkaitan dengan banyaknya meme dan cuitan guyonan di tagar #SaveHajiLulung, Abraham Lunggana alias Haji Lulung malah tidak ambil pusing dan sambil tertawa mengucapkan banyak terima kasih telah membuatnya jadi terkenal

Berikut ini beberapa meme gambar dan cuitan guyonan terhadap Abraham Lunggana (haji lulung) di #SaveHajiLulung :
#SaveHajiLulung Mendunia di Twitter, Haji Lulung Pun Berterima Kasih
"Kalo haji lulung dihadang begal, malah begalnya yg ngasih motor dan dompet sampe kolor2nya #SaveHajiLulung," @AlfreddoDeBocori.

"Haji lulung mau masak mie, mie nya mateng sendiri udah di piring #SaveHajiLulung,"  @adellaprilya.

"#SaveHajiLulung Haji Lulung ikut acara dunia lain, nggak sampai 2 menit setan lambaikan tangan ke kamera,"  @Rep_Wanipiro.

"Haji Lulung main ke Ragunan, harimaunya langsung makan rumput," @radenmasipin.

"UPS Teknologi terbaru akan dipasarkan tanpa dicolok ke power listrik. Cukup dicolok ke hidungnya Lulung #SaveHajiLulung,"  @HoetTkr



Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Protected by Copyscape Online Copyright Search