Nokia N1, Tablet Android Rp 3,5 Juta Yang Mulai Dijual di Taiwan

e smart gadget : Divisi mobile Nokia memang telah dibeli oleh Microsoft, yang menyebabkan vendor perangkat mobile kenamaan ini harus mengundurkan diri sebagai produsen ponsel dengan merek Nokia dalam jangka waktu tertentu, tetapi perjanjian ini tidak berlaku dalam hal perangkat tablet, pihak Nokia masih tetap memproduksi tablet yang dinamai Nokia N1.

Setelah beberapa waktu yang lalu mengekspansi dengan sukses seri tablet Nokia N1 di China. Kini, tablet tersebut mulai menjejakkan kakinya di Taiwan. Di Taiwan, tablet tersebut diproduksi oleh perusahaan Taiwan, Foxconn, walaupun masih tetap dirancang sendiri oleh pihak Nokia.

Dari segi rancangannya, tablet Nokia N1 dilengkapi dengan bentang layar LCD seluas 7,9 inci dengan resolusi yang tinggi yaitu 2048×1536 pixel dengan jenis layar berteknologi IPS LED-backlit. Layar tablet tersebut dilapisi Gorilla Glass 3 dan memiliki kerapatan pixel 324 ppi.

Untuk bagian dalamnya, tablet ini menggunakan prosesor quad-core Intel Atom Z3580 bekecepatan 2.3 GHz 64-bit dengan RAM 2 GB dan memori internal 32GB yang sayangnya tidak dapat di-upgrade. Selain itu, tablet Nokia N1 juga dibekali kamera utama 8 MP dan kamera depan 5 MP, kapasitas baterai 5300 mAh, serta sudah berjalan di sistem operasi Android 5.0 Lollipop.

Spesifikasi dari tablet Nokia N1:
- 7.9-inch (2048 × 1536 pixels) IPS LED-backlit display at 326 ppi with Corning Gorilla Glass 3 protection
- 2.3 GHz quad-core 64-bit Intel Atom Z3580 processor with PowerVR G6430 GPU
- 2GB LPDDR3 RAM, 32GB of internal storage
- Android 5.0 (Lollipop) with Nokia Z Launcher
- 8MP rear camera, 1080p video recording
- 5MP front-facing camera
- Dimensions: 200.7×138.6x 6.9; Weight: 318 gr
Wolfson WM8958E, independent audio codec
- WiFi 802.11/b/g/n/ac Dual Band (2X2 MIMO), Bluetooth 4.0
- 5300 mAh lithium polymer battery

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Protected by Copyscape Online Copyright Search