e Smart Gadget : Pihak Asus yang telah cukup
sukses memperbaharui varian produk mobilenya, yang menambahkan kesuksesan besar
terbarunya setelah sebelumnya menghadirkan hal besar yang jarang dimiliki smartphone
lain, yaitu RAM 4 GB, serta kini, pihak Asus menghadirkan seri anyar dari ponsel pintar
terbaru andalannya, yaitu dengan memori internal sebesar 256 GB.
Pihak Asus tidak hanya diam dalam untuk memperbaharui
versi ponsel pintar mereka yang terbilang
cukup sukses di pasaran,
dengan versi ponsel pintar Asus Zenfone 2 Deluxe yang memiliki kelebihan,
seperti hadir dengan bentang layar 5,5
inci dengan resolusi Full HD (1080p) berteknologi IPS.
Dengan mengandalkan storage internal sebesar
256 GB, smartphone dengan OS Android 5.0 lengkap dengan Zen UI milik Asus ini memiliki
spesifikasi yang tidak berbeda dengan versi sebelumnya sudah dihadirkan oleh pihak
Asus. Yaitu menawarkan RAM 4 GB dan prosesor 64-Bit Intel Atom (Z3580) dengan
kecepatan clock 2.5 GHz, kamera depan 5 megapiksel dan kamera belakang 13
megapiksel.
Spesifikasi lainnya yang diusung ponsel pintar
Asus Zenfone 2 Deluxe seperti dua SIM
card dengan konektivitas LTE, baterai berkapasitas 3.000 mAh, dengan
teknologi isi ulang cepat BoostMaster yang mampu mengisi baterai hingga sampai 60% hanya dalam waktu 39 menit. Untuk harganya, di Brasil smartphone Asus
Zenfone 2 Delux dihargai USD 300.