Laris manis, Xiaomi Mi Pad 2 Varian 64GB Ludes Terjual



Laris manis, Xiaomi Mi Pad 2 Varian 64GB Ludes Terjual

e Smart Gadget : Setelah satu bulan yang lalu pihak Xiaomi mengungkapkan kehadiran perangkat tablet Mi Pad 2 yang memiliki memori internal sebesar 16GB dan 64GB dengan varian 64 GB yang menawarkan OS Android atau Windows 10. Kini, tablet yang baru diperkenalkan tersebut dilaporkan telah laris manis, habis terjual kurang dari semenit yang dijual di flash sale di toko online Tiongkok.

Sementara itu, banyak peminat perangkat pintar asal negeri tirai bambu tersebut yang kecewa tidak kebagian tablet idamannya. Sehingga terdapat beberapa keluhan yang dibuat di halaman web produsen tablet tersebut dijual, yakni Weibo.

Dengan mengusung spesifikasi yang terbilang kelas tinggi, maka wajar saja peminatnya berebut untuk mendapat tablet Mi Pad 2. Dari segi tampilannya, tablet ini memiliki desain metal yang terlihat mirip sekali dengan iPad akan tetapi harganya yang lebih murah. Sementara untuk harganya,tablet  Mi Pad 2 dengan memori internal 16GB hanya dibanderol 155 USD atau sekitar 2,1 juta Rupiah (kurs 1 USD =Rp13500). Sedangkan varian memori internal 64GB yang mendukung pilihan OS Android atau Windows 10 dibanderol 200 USD atau sekitar 2,7 juta Rupiah.

Spesifikasi lainnya yang di usung tablet Mi Pad 2 seperti dibekali dengan layar seluas 7,9 inci beresolusi 1.536 x 2.048 piksel, RAM 2 GB, prosesor Intel Atom X5-Z8500 yang menggantikan prosesor Tegra K1 pada Mi Pad generasi pertama.

Untuk urusan membidik gambar, tablet ini dilengkapi dengan kamera utama berkekuatan 8MP dan kamera depan berkekuatan 5MP yang bias digunakan untuk aktifitas selfie. Selain itu, tablet ini juga dibekali dengan koneksi port USB Type-C dan baterai berkapasitas 6.190 mAh.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Protected by Copyscape Online Copyright Search