e smart gadget : Smartphone Oppo Mirror
3 resmi dilepas di pasar Indonesia, untuk mendapatkannya tidak melalui toko
fisik, peminat produk smartphone buatan Oppo ini dapat membelinya di toko resmi
Oppo atau toko ponsel lain, dan juga bisa membelinya melalui toko online resmi
milik perusahaan tersebut, yaitu ofanstore.co.id.
Produsen perangkat mobile asal China ,
yakni Oppo membanderol smartphone kelas menengah ini dengan harga Rp 3.199.000
di Indonesia. Yang ersedia dalam dua pilihan warna, yaitu abu-abu dan putih.
Dari spesifikasinya, smartphone Oppo
Mirror 3 memiliki bentang layar 4,7 inci dengan dukungan resolusi layar 1280 x
720 piksel. Untuk bagian dalamnya, smartphone ini dilengkapi dengan prosesor
MSM8916 Snapdragon 410 1,2 GHz quad-core 64-bit, RAM 1 GB dan beroperasi dengan
Android 4.4 KitKat dengan desain antarmuka Color
OS V2.
Beralih ke sektor kamera,
smartphone Oppo Mirror 3 disematkan kamera utama (belakang) yang menggunakan
kamera sebesar 8MP dengan sensor IMX179 BSI dan bukaan f/2.0, juga tersedia lampu
LED Flash. Di bagian depan tersemat kamera sebesar 5MP, yang tentu sangat cocok
bagi pengguna yang hobi berfoto selfie. Untuk menyimpan foto atau video
disediakan memori penyimpanan internal sebesar 8GB yang dapat diperluas dengan
menggunakan kartu microSD hingga 128 GB.
Untuk sumber tenaga, pada
smartphone Oppo Mirror 3 digunakan baterai 2.000 mAh yang dapat diisi 100
persen dalam kurun waktu sekitar 90 menit. Smartphone ini juga dilengkapi
dengan fitur ‘Smart Control Technology 2’ yang berfungsi untuk menghubungkan
ponsel dengan perangkat komputasi lainnya, seperti AC, TV dan pemutar DVD.