Showing posts with label Smartphone ZTE. Show all posts
Showing posts with label Smartphone ZTE. Show all posts

ZTE Nubia N3 Hadir dengan Baterai 5000mAh

ZTE Nubia N3 Hadir dengan Baterai 5000mAh
e Smart Gadget – Pabrikan ponsel pintar asal China baru-baru ini secara resmi telah memperkenalkan ponsel pintar terbarunya yang bertajuk ZTE Nubia N3. Hadir dengan mengusung spesifikasi yang terbilang kekinian dan unggulan yang paling mencolok kemampuan kapasitas baterainya yang mencapai 5000mAh serta telah dilengkapi teknologi fast charging untuk mencukupi kebutuhan dayanya.

Dari segi desainnya, ponsel pintar ZTE Nubia N3 dibalut dengan casing metal unibody serta bentang layar layar berukuran 5,93 inci dengan resolusi Full HD+ dan aspek rasio kekinian, yakni 18:9. Layar ponsel ini mengusung teknologi panel IPS serta telah dilindungi oleh lapisan antigores dari Corning Gorilla Glass.

Menilik dapur pacunya, ponsel pintar ZTE Nubia N3 diperkuat dengan dukungan prosesor octa-core dari chipset Qualcomm Snapdragon 625 yang ditunjang dengan RAM sebesar 4GB memori internal berkapasitas besar, yakni 64GB yang masih dapat diperluas melalui slot microSD dan grafis dari Adreno 506 serta berjalan pada sistem operasi Android 7.1 Nougat, tetapi belum diketahui apakah bakal mendapat upgrade ke Android 8.0 Oreo atau tidak.

Ponsel pintar ZTE Nubia N3 ini dibekali dengan dual kamera belakang dengan resolusi 16 megapiksel + 5 megapiksel, dengan fitur phase-detection autofokus dan LED flash. Kamera depan Nubia N3 berkekuatan 16 megapiksel yang cukup memadai untuk video call atau foto selfie.

Ponsel yang sudah berjalan pada jaringan 4G LTE dan dibekali dengan sensor sidik jari pada sisi belakang ini masih belum diketahui berapa banderol harga untuk mendapatkan ponsel ini, jadi tunggu saja informasi resmi dari pihak ZTE.




Ini Dia Kehadiran Smartphone 5G Perdana



Ini Dia Kehadiran Smartphone 5G Perdana
e smart gadget : Gaung teknologi 5G memang sudah lama terdengar, walaupun belum tersedia pada perangkat secara umum, teknologi ini nyatanya siap untuk dikomersilkan pada perangkat komunikasi, tetapi setelah proses standarisasinya terlebih dahulu ditetapkan pada operator komunikasi yang kabarnya akan siap digunakan secara komersil pada tahun ini.

Untuk produsen perangkat komunikasi pertama yang kabarnya akan mengusung terknologi 5G adalah ZTE. Vendor perangkat teknologi asal Negeri Tirai Bambu tersebut kabarnya yang pertama menghadrkan ponsel pintar 5G yang rencananya pihak ZTE akan menelurkan ponsel pintar 5G akan dimulain di Amerika Serikat.

Menurut Lixin Cheng selaku CEO ZTE bahwa pihaknya memang berencana menghadirkan smartphone 5G di AS, yang akan hadir pada akhir 2018, atau paling lambat pada awal 2019.

Untuk mewujudkan kehadiran ponsel pintar 5G ini, pihak ZTE sudah bekerja sama dengan pihak Qualcomm dan China Mobile untuk memulai membuat sistem pengujian data untuk jaringan 5G, yang menjanjikan dapat menghadirkan kecepatan data sampai beberapa gigabit per detik.

Kalau masalah keunggulan jaringan 5G ini, pasti hal kecepatan koneksi internet akan jauh lebih cepat daripada generasi-generasi sebelumnya. Hal ini akan memberikan peningkatan kualitas yang dapat dirasakan langsung pengguna untuk menggunakan streaming video HD, pengalaman Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) yang lebih baik.



ZTE Axon Hadir Dengan Tiga Keamanan Biometrik


ZTE Axon Hadir Dengan Tiga Keamanan Biometrik
e Smart Gadget : Pabrikan ponsel pintar asal China, yakni ZTE pada minggu lalu secara resmi menghadirkan seri smartphone Axon dengan menonjolkan kemampuan dengan 3 fitur pemindai keamanan biometrik sekaligus. Tapi kabarny, ponsel pintar dengan kemanpuan khusus tiga keamanan biometrik hanya ada di negara asalnya, China.

Seperti yang dilansir Phone Arena, Rabu (22/7/2015), bahwa seri ponsel pintar ZTE Axon versi China akan menggunakan body yang terbungkus material kulit imitasi, pada bagian bagian belakangnya tersemat pemindai sidik jari. Selain itu, ponsel pintar ZTE Axon versi China ini juga menggunakan pemindai keamanan biometrik suara dan pemindaian mata untuk dapat membukanya.

Smartphone Axon reguler versi China ini didukung dengan bentang layar berukuran 5,5 inci dan dengan resolusi 1.080p serta  menawarkan kapasitas RAM 3 GB dan memori internal 32 GB, untuk performanya dipercayakan pada prosesor Snapdargon 810 dengan menjalankan sistem operasi Android Lollipop. Untuk menjepret gambar, disematkan kamera belakang 13 MP dan kamera depan untuk mendukung aktifitas selfie dengan resolusi 8 MP. Selain itu, terdapat pula ponsel pintarseri Axon Lux yang hadir dengan bentang layar berukuran 5,5 inci dengan solusi Quad-HD dan kapasitas memori internal mencapai 128 GB, ditenagai prosesor Snapdargon 810, sistem operasi Android Lollipop, didukung kamera belakang 13 MP serta kamera depan 8 MP.

Untuk harganya sendiri, pintar ZTE Axon reguler versi China dibanderol seharga USD435 atau sekira Rp5,8 juta. Sementara itu, ponsel pintar seri Axon Lux akan dijual dengan harga yang lebih mahal, yakni seharga USD625 atau sekira Rp8,3 juta.

ZTE Nubia X8, Smartphone 4G Dengan Baterai 5.120mAh

ZTE Nubia X8, Smartphone 4G Dengan Baterai 5.120mAh
e smart gadget : Produsen perangkat teknologi ZTE, sepertinya bakal memproduk smartphone unggulan terbaru mereka setelah kemunculan smartphone terbarunya di dalam situs resmi resmi ZTE, yang kemudian pihak ZTE langsung menghapus gambar tersebut dari situs resmi mereka. Ada pun smartphone terbaru mereka dinamai ZTE Nubia X8 yang penampakannya seperti gambar di atas.

Walaupun tidak begitu lengkap informasi mengenai spesifikasinya, tapi muncul spekulasi  yang mengungkapkan kalo ponsel pintar ZTE Nubia X8 akan hadir dalam waktu dekat, dengan mengusung bentang layar 5,5inci atau 6 inci beresolusi 1440 x 2560 piksel dengan konsep layar tanpa bezel.

Ponsel pintar ZTE Nubia X8 memiliki dimensi 162 x 75 x 7,9 mm dan berat mencapai 210 gram serta sepertinya ponsel ini bakalan hadir dengan dua pilihan warna di pasaran, yakni warna hitam dan emas. Menariknya, ponsel ini juga telah mendukung konektivitas 4G LTE dan sumber energi yang cukup besar, dari baterai 5.120mAh.

Ponsel yang berjalan pada sistem operasi Android Lollipop ini akan mendapat memiliki performa tinggi dengan dukungan RAM 4GB serta pilihan memori internal 32GB dan 64GB. Untuk jadwal kehadirannya dan harga yang bakal dibanderol, Belum ada konfirmasi secara resmi dari pihak ZTE.

ZTE Nubia Z9, Telah Resmi Hadir Smartphone Tanpa Bezel

ZTE Nubia Z9, Telah Resmi Hadir Smartphone Tanpa Bezele smart gadget : Pihak ZTE telah menghadirkan secara resmi smartphone flagship terbarunya yang hadir dengan mengusung tampilan tanpa bezel sehingga bagian depannya dipenuhi oleh layarnya. 

Ponsel pintar terbaru ZTE ini adalah ZTE Nubia Z9. Seperti yang telah disebutkan bahwa ponsel pintar ini hadir tanpa bezel yang menjadi daya tarik utama dari ponsel ini. ZTE Nubia Z9 memiliki ukuran layar seluas 5,2 inch resolusi full HD 1080p, dengan ukuran bezel yang sangat tipis, hanya 0,8 milimeter yang membuatnya terlihat hampir tanpa bezel.

Untuk dapur pacunya, ponsel pintar ini menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 810 yang ditunjang dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB, dan juga hadri dalam versi yang lebih tinggi, yaitu dengan kemampuan RAM 4 GB serta memori internal 64 GB.

Untuk jepret-menjepret gambar disediakan kamera utama (kamera belakang) dengan resolusi 16 megapiksel dengan lensa f/2.0 serta fitur optical stabilization. Di bagian depan, disematkan kamera 8 megapiksel untuk aktifitas selfie.

Ponsel dengan OS Android LOllipop 5.0 ini ditenagai oleh baterai berkekuatan 2.900 mAh. Ponsel pintar ini sudah tersedia dan dapat dipesan di China dan kemungkinan akan menyambangi negara lain juga. Harga yang dibanderol untuk mendapatkannya dipatok mulai USD 564 untuk versi RAM 3 GB dan storage internal 32 GB dan dijual USD 725 untuk RAM 4 GB serta memori internal 64 GB.

ZTE Blade S6, Ponsel 4G LTE dan RAM 2 GB Seharga…?

ZTE Blade S6, Ponsel 4G LTE dan RAM 2 GB Seharga…?
e smart gadget :  Produsan perangkat tekmologi asal Tiongkok, ZTE telah resmi meluncurkan ponsel anyarnya di Indonesia, yaitu smartphone ZTE Blade S6. Sebelumnya ponsel pintar ini telah meluncur di Singapura, Malaysia, Thailand, dan sekarang giliran Indonesia.

Ponsel pintar ZTE Blade S6 hadir dengan bentang layar 5 inci yang dibekali teknologi in-cell yang berfungsi untuk mengurangi jumlah lapisan, sehingga ponsel terlihat lebih tipis dan disediakan fitur-fitur untuk mempermudah penggunanya seperti dikemas dalam bentuk pemintas (shortcut) aplikasi berdasarkan gesture pengguna.

Untuk bagian dalam ponsel pintar yang didukung konektivitas jaringan 4G LTE ini hadir dengan prosesor octa core 64-bit Snapdragon 615 yang diperkuat dengan RAM berkapasitas 2GB dan berjalan pada sistem operasi Android 5.0 Lollipop serta didukung media storage 16GB yang masih dapat diperluas melalui penggunaan micro SD.

Smartphone dengan dual-SIM ini dibalut seluruh bodinya balut seluruh bodinya dengan bahan plastik sehingga terasa ringan. Untuk urusan kameranya, ponsel pintar ZTE Blade S6 memiliki ketajaman 13 megapiksel dan kamera depannya 5 megapiksel dengan lensa wide-angle.

Ponsel Android yang sekilas mirip iPhone 6 bakalan dibanderol dengan harga Rp 3 juta dan sudah mulai dijual secara online di Lazada saja dari 6 sampai 12 Mei serta dapat diperoleh secara offline di OkeShop, Global Teleshop, Wellcomm Shop, dan Trans Hello.

ZTE Nubia Z9 Max Diperkenalkan Dengan Spesifikasi

ZTE Nubia Z9 Max Diperkenalkan Dengan Spesifikasi
e smart gadget : produsen perangkat teknologi asal Negeri Tirai Bambu, ZTE baru saja secara resmi memperkenalkan smartphone terbarunya, yaitu bernama ZTE Nubia Z9 Max yang mempunyai spesifikasi mumpuni.dan menawarkan kinerja yang lebih tinggi.

Dari desainnya, ZTE Nubia Z9 Max terlihat premium dengan casing berbahan alumunium dan ditonjolkan bingkai titanium, sehingga terlihat dengan tampil semakin stylish serta lapisan kaca yang membentuk pola yang terletak pada bagian belakangnya.

Smartphone ZTE Nubia Z9 Max hadir dengan bentang layar berukuran 5,5 inci dengan resoludi full HD 1920 x 1080 piksel dan berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) serta layarnya dipertajam dengan kerapatan layar 401 piksel per inci (ppi) sehingga kualitasnya cukup bagus.

Untuk bagian dalamnya, smartphone ZTE Nubia Z9 Max ditenagai oleh prosesor octa-core Snapdragon 810 yang dibarengi oleh RAM 3 GB,  GPU Andreno 430 dan kapasitas penyimpanan memori internal 32 GB, dan dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Untuk menggunakannya, dengan sistem operasi Android 5.0.2 Lollipop terbaru dengan sentuhan antarmuka ZTE Nubia UI.

Smartphone ZTE Nubia Z9 Max juga dipersenjatai kamera belakang dengan resolusi 16 megapiksel ditambah fitur autofokus dan lengkap dengan LED flash dengan aperture f/2.0. Adapun di bagian depannya tersedia kamera 8MP untuk foto selfie.

Untuk sumber tenaganya, ponsel Android ini menggunakan baterai berkapasitas 2.900 mAh. Di segi konektivitasnya, ponsel pintar ZTE Nubia Z9 Max dilengkapi dengan dukungan jaringan 4G LTE cat 4, 3G HSPA, WiFi, Bluetooth, GPS/GLONASS, dual SIM, dan port microUSB. Untuk audionya smartphone ini juga siap memanjakan telinga pengguna, dengan disematkan audio Hi-Fi dengan 7.1 channel surround dukungan DTS Sound berkat penggunaan prosesor AK4375. Harga Nubia Z9 Max kabarnya adalah $400 atau sekitar Rp 5,2 jutaan.

ZTE Nubia Z9, Bocoran Penampakan dan Spesifikasi

ZTE Nubia Z9, Bocoran Penampakan dan Spesifikasi
e smart gadget  : Pihak ZTE kabarnya akan memperkenalkan smartphone model terbarunya pada 26 Maret 2015 mendatang berdasarkan undangan yang telah disebar, Selain itu berdasar foto yang beredar dengan membandingkannya dengan ponsel pintar iPhone 6 seperti pada gambar di atas.

Ponsel pintar terbaru ZTE diklaim sebagai ZTE Nubia Z9 yang gagal diluncurkan pada ajang MWC 2015 yang lalu. Ponsel pintar ZTE Nubia Z9 dimasukkan ke dalam jajaran ponsel premium yang memiliki bodi dengan bahan metal, serta di dari bocoran yang beredar disebutkan smartphone ini memiliki bentang layar berukuran  5,5 inci, dengan resolusi Full HD 1080p, di bagian samping ada bezel yang sangat tipis.
ZTE Nubia Z9, Bocoran Penampakan dan Spesifikasi
Untuk spesifikasinya, ZTE Nubia Z9 menggunakan prosesor Snapdragon 810 didukung RAM berkapasitas 3GB dan memori penyimpanan internal 32GB. Untuk urusan fotografi, ZTE Nubia Z9 dipersenjatai dengan kamera belakang 16 megapiksel ditambah LED Flash. Sementara bagi yang suka selfie-an, dirasa ponsel ini sangat cocok digunakan, pasalnya kamera depannya 8 megapiksel.

Pihak ZTE belum memberikan keterangan resminya terkait penampakan ponsel pintar ZTE Nubia Z9 ini, dan apakah undangan pada 26 maret mendatang akan pihak ZTE akan memperkenalkan ponsel pintar ZTE Nubia Z9, kita tunggu saja perkembangannya.

ZTE Grand S3, Memiliki Fitur Pemindai Mata Yang Diklaim Pertama Di Dunia

ZTE Grand S3, Memiliki Fitur Pemindai Mata Yang Diklaim Pertama Di Dunia

e smart gadget : Pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2015 di Barcelona, Spanyol, banyak vendor perangkat teknologi memperlihatkan unjuk kebolehan produknya sehingga mengundang perhatian mata pengunjung untuk memperhatikannya.

Tak terkecuali, Vendor smartphone yang berasal China, yakni ZTE ikut meramaikan ajang tersebut dengan produk terbarunya yaitu smartphone ZTE Grand S3 dengan kemampuan yang diklaim hadir pertama di dunia dengan menawarkan fitur biometrik untuk pemindaian mata.

Pihak ZTE bekerjasama dengan EyeVerify dan menghadirkan fitur pemindai mata bernama Eyeprint ID pada smartphone ZTE Grand S3 yang fungsinya untuk mengunci dan mengamankan ponsel pintar tersebut tanpa memerlukan kata sandi.

Menurut Chris Barnett selaku EVP Global Sales & Marketing at EyeVerify, proses otentikasi keamanan melalui pemindai mata jauh lebih bagus dibanding dengan kata sandi, yang terkadang pengguna lupa kata sandi atau bahkan kata sandi diketahui orang lain.
ZTE Grand S3, Memiliki Fitur Pemindai Mata Yang Diklaim Pertama Di Dunia
Cara kerja fitur Eyeprint ID pada ZTE Grand S3 adalah pengguna melirikkan mata ke atas dan kiri kemudian akan melakukan scanning dengan pencahayaan yang cukup dan ponsel akan bergetar untuk membuka kunci layar seperti gambar di atas (gambar dari perspektif kamera depan). Pada saat pengguna melakukan instruksi di atas fitur Eyeprint ID melalui kamera akan membaca pola pembuluh darah pada mata pengguna.

Spesifikasi lainnya dari ponsel ZTE Grand S3 seperti bentang layar seluas 5,5 inci  Full HD dengan resolusi 1920 x 1080 piksel. Di segi kamera, dibekali dengan kamera utama (kamera belakang)16 megapiksel serta dilengkapi Dual LED flash dan kamera 8 megapiksel yang sudah dibekali dengan fitur Eyeprint ID.

Dari segi performanya, dipersenjatai prosesor Snapdragon 810 berkecepatan 2.5GHz, memori internal 16 GB dengan slot kartu microSD hingga 64 GB dan ditunjang dengan RAM 3 GB, ponsel ini berjalan pada OS Android 4.4 KitKat, baterai 3.100 mAh dan menariknya ponsel ini telah mendukung konektivitas 4G LTE. 

Untuk harganya, ponsel ZTE Grand S3 akan dibanderol dengan harga USD481 atau sekira Rp 6,2 jutaan, tetapi belum jelas apakah pihak ZTE menjual smartphone Grand S3 pasar Indonesia atau tidak. Kita tunggu saja info berikutnya.

ZTE Q7-C, Smartphone Dual SIM 4G LTE dengan Prosesor Snapdragon 64-bit

ZTE Q7-C, Smartphone Dual SIM 4G LTE dengan Prosesor Snapdragon 64-bit
e smart gadget : Produsen perangkat teknologi asal China, yaitu ZTE dikabarkan akan meramaikan ajang mobile World congress (MWC) 2015 yang akan diadakan di Barcelona, dengan meluncurkan ponsel pintar Android 64-bit murah yang dilabeli dengan nama ZTE Q7-C.

Smartphone ZTE Q7-C dari segi tampilan dan desainnya mirip dengan seri terdahulunya, yakni Blade yang hadir dengan sama-sama menggunakan prosesor 64 bit. Adapun prosesor yang digunakan oleh ZTE Q7-C adalah prosesor quad core Snapdragon 615 64-bit yang mendapat dukungan RAM sebesar 2GB dan GPU Adreno 405.

Adpun spesifikasi lain dari dukungan prosesor, ponsel pintar ini hadir dengan dimensi layar seluas 5,5 inci dan resolusi HD 1280 x 720 piksel. Sedangkan fitur kamera yang digunakan kamera utama 13MP di bagian belakang, serta kamera depan berkekuatan 5MP yang dapat untuk aktifitas selfie-an. Untuk menyimpan foto, video atau file lainnya disediakan ruang penyimpanan inernal 16GB

Smartphone yang masih menggunakan sistem operasi Android KitKat 4.4 ini memiliki fitur dual SIM card yang sudah mendukung jaringan konektivitas 4G LTE. Sedangkan untuk sumber tenaganya, akan ditopang dengan menggunakan baterai berkapasitas sebesar 3.000 mAh.

Sampai saat ini belum ada informasi resmi dari pihak ZTE mengenai harga jualnya ataupun apakah smartphone ini akan di pasarkan luar Cina.
Protected by Copyscape Online Copyright Search